Cara Mengusir Nyamuk di Rumah Secara Alami

Nyamuk di tangan

Keberadaan nyamuk di dalam rumah seringkali mengganggu aktivitas penghuni rumah. Selain nyamuk yang sering berkeliaran di malam hari, nyamuk yang terlihat di siang hari sering kali lebih menakutkan karena bisa jadi nyamuk siang tersebut adalah nyamuk yang dapat menularkan demam berdarah.

Untuk mengusir nyamuk dapat menggunakan anti nyamuk yang beredar di pasaran. Ada yang bentuknya spray, obat nyamuk bakar, sampai ke obat nyamuk elektrik. Bagaimanapun karena obat anti nyamuk tersebut merupakan bahan-bahan kimia, sebaiknya penggunaannya dibatasi dan tidak dibiasakan.

Berikut adalah cara-cara alami untuk mengurangi dan mengusir nyamuk dari rumah Anda.

Cara Alami Mengusir Nyamuk Tanpa Bahan Kimia

Tanaman pengusir nyamuk

1. Zodia

Anda bisa menata tanaman Zodia (Euodia Suaveolens) dalam dan menempatkannya pada teras dan sudut-sudut ruang dalam rumah. Tanaman yang berasal dari Papua ini memiliki daun pipih panjang berwarna hijau kekuningan. Zat evodiamine dan rutaecarpine yang terkandung tanaman ini tidak disukai nyamuk. Namun aromanya yang harum bisa menjadi aroma terapi untuk Anda. Aroma wangi ini akan tercium saat tertiup angin. Pastikan tanaman zodia ditempatkan di lokasi yang terkena sinar matahari langsung dan memiliki yang baik agar tanaman tumbuh subur.

Tips Lainnya :   Cara Mengatasi Toilet Mampet

2.

tanaman ini berwarna ungu. Bunga lavender ini sudah dikenal dan umum dipakai dalam pembuatan lotion pengusir nyamuk. Cara menggunakan bunga ini agar kulit kita tidak digigit nyamuk adalah dengan menggosok-gosokan bunganya pada kulit kita. Aroma Lavender yang tidak disukai nyamuk akan menghindarkan kita dari gigitan nyamuk.

3. Geranium

Bunga Geranium dengan Aroma Yang Tidak Disukai Nyamuk

Beli Tanaman Geranium Hidup Dan Sudah Berkuncup Bunga di Toko Milenial Garden – Tokopedia

Geranium mengandung geraniol dan sitronelol yang menyebabkan nyamuk tidak mau mendekat. Cara memanfaatkan tanaman ini adalah dengan ditempatkan di tempat yang terkena tiupan angin, karena aroma geranium yang khas dan tidak disukai nyamuk akan tercium bila daunnya saling bergesekan.

4. Serai

Tanaman yang termasuk bangsa -rumputan ini tidak disukai nyamuk karena adanya zat geraniol dan sitronelal. Ekstrak serai juga telah dimanfaatkan dalam pembuatan lotion pengusir nyamuk dengan aromanya yang khas. Serai bisa ditanam di halaman rumah Anda. Alternatif lainnya, bisa dengan menyemprotkan serai ke keset atau sapu sehingga aroma serai memenuhi ruangan. Selain nyamuk, serangga dan ular juga termasuk hewan yang tidak menyukai aroma serai.

Tips Lainnya :   Manfaat Air Kelapa

5. Rosemary

Daun Rosemary berbentuk jarum dan memiliki bunga ungu kecil. Dimanfaatkan untuk mengusir nyamuk dengan menggosok-gosokan daunnya ke kulit. Aroma yang dihasilkan mirip seperti aroma minyak putih. Aroma ini dapat mengacaukan penciuman nyamuk.

Tindakan untuK Mencegah Nyamuk dalam Ruangan

1. Jangan biasakan menggantung terlalu banyak pakaian dan menumpuk barang-barang di kamar. Nyamuk senang bersembunyi di tumpukan barang dan kain yang bergelantungan.

2. Pasang kassa nyamuk di jendela rumah anda dan apabila anda suka membuka pintu, pasanglah pintu tambahan berupa pintu teralis yang dapat dipasang kassa nyamuk. Dengan cara ini sirkulasi udara di rumah anda tetap lancar dan nyamuk pun tidak bisa masuk.

3. Kalau belum memasang kassa nyamuk, tutuplah pintu dan jendela pada sore hari menjelang malam (kira-kira jam 17-19) dan jangan buka pintu dan jendela di pagi hari sebelum sinar matahari bersinar (sekitar jam 4-5), karena biasanya pada jam-jam ini nyamuk mulai beraksi untuk masuk ke dalam rumah.

Tips Lainnya :   Cara Mengusir Kecoak Dari Dalam Rumah

Penangkal Nyamuk Alami

1. Daun Sirih

Untuk mengusir nyamuk tanpa menggunakan lotion anti nyamuk, bisa menggunakan ramuan alami pengusir nyamuk berbahan daun sirih. Caranya dengan menumbuk 10 lembar daun sirih sampai halus lalu campurkan ke dalam 1 gelas air berukuran 200 ml. Lalu balurkan ramuan daun sirih itu ke kaki, tangan atau bagian tubuh lain yang ingin dihindarkan dari nyamuk.

2.

Caranya mudah: Siapkan segelas air. Masukkan beberapa butir kapur barus. Lalu letakkan di salah sudut ruangan. Nyamuk pun akan menyingkir.

3. Gunakan Kelambu

Bila tidak ingin menggunakan bahan-bahan anti nyamuk apapun, maka solusi paling alami adalah dengan menggunakan kelambu yang kita pasang di dalam kamar tidur. Dengan memasang kelambu, nyamuk pun tidak bisa menggigit kita di saat tidur.

28 Comments

  • pke KELAMBU paling ampuh gan,kelemahannya mnrut sy pribadi :
    -kualitas trgantung harga, ada yg mudah sobek & gk kurang tahan lama sharga 20.000an krn bahan tipis, ada jg yg lumayan bagus & lumayan than lama (harga sekitar 45.000-50.000an ke atas)
    -estetika penempatan/pmasangan pd bed tmpt tidur. klo yg jman dulu bednya pke kerangka, enak klo pake kelambu, nah klo pke pke kasur gabus/busa/pegas, agak kurang elok, siasatinya biasanya pke paku tempat gantung kantong kelambunya terus diurai sedemikian rupa, efeksampingnya biasanya males ngerapiiinya.

    LOTION (oles/semprot), enak dibawa kmana2, tp selain harga relatif cukup mahal utk pemakaian serign juga gak jarang kurang ampuh, blm lg bg mereka yg kuit sensitif trtm daerah muka rawan daerah serangan nyamuk, mw dioles/dismprot brp bnyak tuh lotion?

    OBAT NYAMUK BAKAR, saran sy jangan, walopunmurah tp kasian paru-paru sesak amp batuk2 terutama pd anak kecil.

    OBAT NYAMUK ELEKTRIK, pernah uji pke nyalain lampu kamar = lumayan ampuh, tp terkadang gk juga,bnyak gagalnya, entah drmn nyamuk2 kebal pd ngeroyokin. bukankh sebaiknya saat tidur saat lampu padam, krn membantu lancarnya sel2 darah terhindar dr oksidan & kanker. selain itu tagihan listrik mungkin perlu diperhitungkan hehe

    AC (Air Conditioner) / kipas angin, sebaiknya hindari tidur malam dg udara yg sangat dingin yg ada ntar masuk angin.

    tanaman2 ne mash blm tk coba, cz biasanya ditumbuhi rumput perdu. bayangin j klo pd males ngebersihin halaman terutatm yg banyak rumputnya, wuih sarang nyamuk jg tuh.tapi patut dicoba dulu gkda salahnya.
    kulit jeruk jg gk disukai nyamuk lho gan?

  • oh ya jangan lupa pakai kelambu nyamuk sebelum tidur ya. biar bisa mimpi indah dan pulas. Jadi esok pagi bisa kerja dengan semangat tinggi.

  • Skedar nambahin ya Gan….: fungsi minyak kayu putih ternyata juga ampuh utk mengusir nyamuk. Jadi bisa dijadikan tambahan referensi, caranya berikan beberapa tetes atau secukupnya dibawah pintu masuk maka niscaya nyamuk akan kabur bertahan smp bsok pagi loh. Demikian gan terima kasih. GBU.

  • Musin hujan seperti ini jumlah nyamuk makin banyak ditambah lagi banyak genangan air disana sini membuatnya mudah untuk berkembang biak
    terima kasih atas tipsnya, sangat mmebantu

  • wah boleh dicoba tuch,,,
    Tapi kayana lbh bagus yg pake tanaman2 tuch,,,
    Skalian bs mnghias rumah
    Bs mmbantas nyamuk juga,,,,
    cari tanamna dimana y,,,
    ”Matursuwun”

  • Malam..to the point z..sya udh cba menggunakan kapur barus yg dmasukkn k gelas..tp knpa nyamuk msh ada ych?trus utk tnaman yg djelaskn di ats hrs dmna sya mncarinya..trms ya..

  • sekedar tambahan nih gan, gunakan kelambu nyamuk untuk melindungi kita dari gigitan nyamuk.

    kunjungi online shop saya di kelambunyamuk(dot)com

  • wah keren banget nih tipsnya, ane bertiga sama temen di kosan udah pusing banget nih masalah usir-mengusir nyamuk, yg bikin susah tidur

  • wah fungsi kapur barus bnyk y mba…tapi saya punya hamster gimna dong…kan sejenis pengerat juga…ada tingkatan stress juga ga nantinya

    • Kalau kuatir mengganggu hamsternya, jangan dilakukan di ruangan yang ada hamsternya ya… Karena nanti kapur barus itu akan mengeluarkan bau yang mungkin tidak disukai hamster.

  • Ternyata kapur barus juga dapat di pakai untuk mengusir nyamuk? wah …info baru nich sob. besok tak praktekkin ach ….

    Trims untuk informasinya.

    -salam

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Tips Lainnya