Pemanggang roti atau toaster adalah perlengkapan rumah tangga yang memudahkan Anda untuk setiap pagi dapat menyediakan roti panggang hangat dalam waktu sekejap. Pelajari cara mudah membersihkan pemanggang roti Anda. Dengan rutin membersihkan pemanggang roti, peralatan harian anda ini akan lebih awet dan selalu siap untuk digunakan.
Berikut adalah cara membersihkan pemanggang roti yang sebaiknya dilakukan secara rutin untuk memastikan peralatan ini selalu bersih dan awet digunakan :
1. Cabut kabel listrik pemanggang roti dari stop kontak.
2. Gunakan kuas lembut untuk membersihkan remah roti di dalam pemanggang. Remah roti ini biasanya tertinggal di sela-sela lubang memasukkan roti.
3. Untuk remah roti yang jatuh ke dasar pemanggang, Anda harus membersihkan dengan cara mengeluarkan nampan alas pemanggang, buang remah roti yang tersisa, lalu bersihkan dengan kain lembab.
4. Bila pemanggang roti Anda tidak memiliki nampan alas, balikkan pemanggang lalu goyangkan perlahan agar remah roti di dalamnya bisa keluar.
Dengan rutin melakukan pembersihan cepat seperti ini, toaster akan lebih awet dalam pemakaian.
Mother of two and working at home makes me a Working Mom.