Mesin cuci yang Anda miliki bila dirawat dengan baik maka akan awet belasan tahun, karena mesin cuci bukanlah peralatan rumah tangga yang cepat rusak bila diperlakukan dengan benar.
Mesin cuci pada umumnya terdiri dari dua tipe, front loading dan top loading, atau mesin cuci bukaan depan dan mesin cuci bukaan atas. Untuk mesin cuci tipe bukaan atas, ada yang memiliki dua tabung dan satu tabung. Untuk mesin dua tabung, proses cuci dan pengeringan tidak dilakukan otomatis, karena Anda harus memindahkan cucian dari satu tabung ke tabung lainnya.
Apa pun tipe mesin cuci yang Anda miliki apakah tipe front loading atau top loading, Anda tetap harus berhati-hati dan merawat mesin cuci Anda supaya awet dan tetap optimal dipakai sampai belasan tahun! Karena mesin cuci adalah peralatan rumah t...