9 Jenis Rumput Taman Yang Indah dan Cara Perawatannya

Memiliki rumah yang nyaman dan asri, tentunya menjadi dambaan dari semua orang. Rumah yang nyaman tak selalu membutuhkan pengeluaran yang banyak, cukup dengan dibersihkan secara rutin dan selalu tertata rapi. Agar rumah terlihat asri, kita dapat menghadirkan dengan aneka jenis hijau maupun tanaman hias untuk membuatnya terlihat menarik.

Oleh karena itu, bagi kamu yang ingin mempunyai taman sendiri di rumah namun tidak memiliki lahan luas, menyulap space kosong dengan menghadirkan rumput hias bisa jadi solusinya. Ada berbagai dengan mudah yang bisa jadi alternatif pilihannya. Berikut 9 jenis-jenis rumput yang cocok melengkapi kamu,

1. Rumput Manila
Rumput yang berasal dari Manila ini memiliki karakteristik kasar dengan ujungnya runcing dan memiliki ukuran yang pendek. Rumput Manila sering digunakan untuk lapangan golf di Asia, Amerika dan Eropa. Selain itu, jenis rumput ini juga digunakan untuk lapangan sepak bola.

Selain digunakan pada lapangan olahraga, rumput manila juga cocok digunakan untuk mempercantik taman minimalis di rumah. Untuk perawatannya juga cukup mudah,  hanya perlu disiram setiap harinya, kemudian dipangkas ataupun dirapikan setiap dua minggu sekali. Dan jangan lupa rutin diberikan . Keuntungan lainnya jika menggunakan jenis rumput ini, pertumbuhannya lambat dan lebih tipis. Jadi, pastinya lebih terlihat indah tanpa khawatir akan terlihat rimbun.

2. Rumput Jepang
Berbeda dengan jenis rumput Manila, rumput ini tidak benar-benar berasal dari Jepang. Hanya sekedar penamaan saja guna membedakan jenis tanaman berdasarkan ukuran yang dimiliki. Rumput Jepang memiliki karakteristik yang sama dengan Rumput Manila, bedanya rumput jenis ini mampu menyerap genangan air dengan baik.

Selain itu, Rumput Jepang juga dikenal dengan rumput jarum karena jika mengenai kulit akan terasa ditusuk. Meskipun begitu Rumput Jepang akan terlihat indah dan terasa nyaman untuk diduduki saat bersantai. Spesialnya lagi, rumput jenis ini juga memiliki pertumbuhan yang cukup lambat jadi perlu sering dipangkas.

Tips Lainnya :   Sabut Kelapa Penghemat Air

Tidak cukup sampai disitu, Rumput Jepang juga mampu tumbuh rapat dan tetap terlihat rapi saat berada di taman mini kamu. Jadi, pastinya taman akan terlihat rapi dan cantik.

3. Rumput Swiss
Jenis rumput selanjutnya ini memiliki karakteristik lebih lebih lembut dan halus dari rumput jepang. Rumput Swiss jenis rumput bertekstur lembut dan halus serta pastinya nyaman saat diduduki. Jadi, bagi kalian yang memiliki anak kecil di rumah, menghadirkan Rumput Swiss pastinya lebih aman dan nyaman di gunakan untuk bersantai.

Tapi, meskipun nyaman dan terlihat cantik, Rumput Swiss tidak cocok dengan kondisi taman yang lembab dan teduh. Ia lebih cocok ditanam yang terbuka dan di area yang tergolong kering.  Hal ini dikarenakan Rumput Swiss memerlukan banyak sinar matahari untuk tumbuh maksimal.

Untuk perawatannya sendiri, rumput jenis juga cukup ekstra. Kita harus rutin memangkas dan merapikannya setiap satu bulan sekali serta memberikan pupuk jenis urea secara rutin. Jika kamu memilih menghadirkan jenis Rumput Swiss di rumah, tidak disarankan memberikan pupuk . Hal ini karena akan memicu tumbuhnya rumput liar dan merusak Rumput Swiss.

4. Rumput Peking
Disebut mirip dengan rumput jepang, Rumput Peking sebenarnya adalah jenis rumput yang memiliki karakteristik lebih halus dan daunnya tumbuh lebih jarang daripada rumput jepang. Rumput jenis ini juga dapat bertahan di segala macam cuaca, serta perawatannya cukup mudah. Kita hanya perlu memangkasnya secara rutin setiap dua bulan sekali dan memberikan pupuk urea setelah proses pemangkasan.

Tips Lainnya :   Cara Cepat Membuat Kompos Dari Daun Kering

5. Rumput Babat
Selain rumput manila, jenis Rumput Babat juga sering digunakan untuk lapangan golf. Oleh karena itu, Rumput Babat sering disebut dengan rumput golf. Meskipun umumnya digunakan pada lapangan golf jenis rumput satu ini memiliki karakteristik yang sama dengan rumput swiss. Bedanya Rumput Babat tumbuh secara vertikal, teksturnya lembut dan bergerombol.

Ukurannya yang pendek, serta tumbuh menggerombol menjadikan Rumput Babat cocok digunakan sebagai rumput hias di pekarangan atau taman rumah. Untuk perawatan rumput jenis ini, kita perlu memangkasnya rutin setiap dua minggu sekali karena Rumput Babat tergolong jenis rumput yang cepat tumbuh panjang.

6. Rumput Gajah
Jenis rumput satu ini adalah salah satu rumput yang sudah ramah di telinga semua orang, Rumput Gajah. Rumput Gajah adalah jenis rumput yang mudah tumbuh di tanah bertekstur basah dan lembab. Rumput jenis ini memiliki ukuran besar dan cocok berada di pekarangan rumah.

Jika menginginkan pertumbuhan daun yang besar, maka kondisi tanah harus tetap lembab dan basah. Untuk pertumbuhannya pun tergolong cepat jadi, kamu harus rajin untuk memotongnya agar tetap terlihat rapi dan cantik.

7. Rumput Gajah Mini
Seperti namanya jenis rumput gajah mini memiliki ukuran lebih kecil dari rumput gajah pada umumnya. Selain itu, Rumput Gajah Mini juga bertekstur lebih halus sehingga cocok berada di taman rumah kalian. Meskipun terbilang memiliki karakteristik yang sama, Rumput Gajah Mini membutuhkan penyiraman di pagi dan sore hari saat musim kemarau. Agar tetap tumbuh subur, Rumput Gajah Mini juga membutuhkan proses pemupukan menggunakan urea.

8. Rumput Gajah Mini Varigata
Masih ada satu lagi jenis rumput gajah yang bisa kita gunakan untuk mempercantik taman, Rumput Gajah Mini Varigata. Jenis rumput gajah yang memiliki corak berwarna putih dengan tepian sedikit keriting. Selain corak yang indah, Rumput Gajah Mini Varigata juga mudah tumbuh di segala macam cuaca dan tidak perlu sering dipangkas.

Tips Lainnya :   Proyek Pruning Adenium ala Amatiran

9. Rumput Sintetis
Rumput Sintetis memang paling cocok jadi pilihan bagi kamu yang kurang telaten merawat tanaman. Meskipun Rumput Sintetis adalah rumput buatan, jenis rumput satu ini tidak kalah indah dari rumput alami. Pastinya jenis rumput ini juga tahan lama dan perawatannya mudah serta biaya.
Tapi, jangan lupa meskipun rumput ini tidak bisa tumbuh, kamu perlu membersihkannya secara rutin agar tidak menjadi sarang kuman.

Itulah aneka jenis rumput yang bisa dijadikan pilihan untuk mempercantik taman di rumah kalian. Berikut tips yang bisa kalian lakukan sebelum memutuskan memilih jenis rumput apa yang pas untuk taman kalian,

1. Kenali dulu jenis-jenis rumput yang akan kamu hadirkan di taman maupun pekarangan,
2. Siapkan tanah yang sudah di gembur untuk menaburkan benih,
3. Taburkan dan siram benih secara rutin 2 kali sehari,
4. Lakukan perawatan pada rumput di rumah kamu dengan melakukan pemotongan secara berkala maupun pemupukan.

Tapi, jika kalian memilih menghadirkan taman indoor dan tidak mempunyai banyak waktu merawat tumbuhan tersebut, disarankan menggunakan rumput sintetis. Dengan melakukan perawatan maupun pemeliharaan, rumput sintetis juga tidak kalah cantik dan menawan untuk memperindah taman, Jadi, sudah menentukan ingin menghadirkan jenis rumput apa untuk taman maupun pekarangan kalian?

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Tips Lainnya