Manfaat Lain Penjepit Kertas

Penjepit Kertas untuk mengeluarkan isi tube sampai habis

Tube tempat sabun facial foam atau gel muka didesain melebar di bagian tutupnya, sehingga ketika isi tube sudah semakin menyusut, maka saya harus berusaha menekan-nekan bagian tube yang agak keras agar sisa produk yang masih ada di dalamnya bisa keluar.

Bila produk pembersih muka Anda harganya cukup mahal, tentu Anda ingin bisa memanfaatkannya sampai tetes terakhir bukan? Sehingga walau harus sedikit berusaha untuk memencet-mencet tube pun tetap dilakukan.

Namun kadang kala saking kerasnya usaha yang dilakukan, produk yang keluar saat tube dipencet terlalu keras jadi terlalu banyak dan akhirnya terbuang percuma juga.

Tips Lainnya :   Saat Budget Ultah Anak Terbatas

Seperti yang bisa dilihat pada gambar di atas, saya menggunakan penjepit kertas untuk melipat setiap bagian tube yang sudah habis.

Dengan dilipat seperti ini, saya tidak lagi perlu melakukan pemencetan dari atas lagi tiap ingin menggunakan isi tube ini.

Dan ketika lipatan sudah sampai pada bagian bawah tube, dengan mudah isi tube dapat dikeluarkan sampai tetes terakhir.

Penjepit kertas ini dapat juga Anda gunakan untuk tube atau apa pun jenis tube yang bisa dilipat. Untuk lebih mempercantik atau meja rias Anda, gunakan penjepit kerja warna warni yang banyak tersedia di toko .

Tips Lainnya :   Tips Pemakaian dan Perawatan Agar Kulkas Hemat Listrik

Dengan cara ini, pembersih muka yang mahal harganya dapat kita gunakan sampai tetes terakhir 🙂

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Tips Lainnya