Cara Agar Bawang Goreng Renyah dan Tahan Lama

Bawang goreng bisa jadi salah satu pelengkap makanan favorit di Indonesia. Memberikan bawang goreng harus diakui semakin menambah nikmat rasa dan aroma makanan. Meski sudah banyak yang menjual bawang goreng siap saji, tidak ada salahnya kita tahu bagaimana cara menggoreng bawang goreng renyah, bukan? Yuk, kita bahas agar bisa segera kita praktekkan.

1. Perhatikan Kualitas Bawang Merah Mentah

Saat membeli bawang merah sebagai bahan baku bawang goreng pastikan kita membeli bawang merah yang tepat. Jangan ragu untuk bertanya pada penjual jika kita membeli bawang di pasar tradisional. Namun secara umum, pilihlah bawang merah yang berukuran besar-besar dan masih terasa keras. Ukuran bawang yang besar kita perlukan agar saat mengirisnya kita mendapatkan potongan yang pas dan daging bawang yang terasa masih keras menandakan kondisi bawang masih bagus.

Tips Lainnya :   Resep Lemper Ayam Enak Gurih dan Tips Supaya Lemper Tidak Cepat Basi

2. Iris Bawang Merah setipis mungkin

Gunakan pisau dapur yang tajam. Akan memudahkan bisa menggunakan pisau tipis berujung lancip. Atau kalau kamu membuat bawang goreng dalam jumlah banyak, bisa mempertimbangkan untuk membeli alat khusus pengiris bawang merah sehingga pekerjaan mengiris bawang bisa dilakukan dengan cepat.

3. Bawang Goreng renyah dengan tepung atau tanpa tepung

Menggoreng bawang goreng renyah sebenarnya bisa dilakukan dengan dua cara, yaitu Bawang Goreng Renyah tanpa tepung dan yang menggunakan tepung.

Tips Lainnya :   Resep Pho Bo , Mie Kuah Kaldu Sapi Vietnam ala Rumahan

Untuk bawang goreng tanpa tepung, agar bisa renyah maka harus dipastikan bawang merah dalam kondisi kering sebelum digoreng. Jadi setelah diiris tipis-tipis dan dicuci, bawang merah ditiriskan di atas kertas tissue dapur agar bisa kering sempurna. Jangan meremas-remas bawang karena akan membuat bawang berwarna kehitaman. Setelah kering, lalu taburi bawang dengan garam secukupnya. Selain memberi rasa, garam yang ditaburkan di awal ini akan membantu mengeluarkan air berlebih dari dalam bawang.

Setelah itu bisa langsung digoreng dalam minyak banyak dengan api sedang. Jangan gunakan api besar ya karena akan membuat bawang goreng cepat gosong. Kalau dengan api sedang masih takut gosong, maka kecilkan apinya. Setelah berwarna kuning keemasan, angkat bawang goreng dan tiriskan di atas kertas nasi atau kertas tisu dapur yang bisa menyerap minyak.

Tips Lainnya :   Ini Pengganti Mirin dan Sake untuk Bumbu Masakan Jepang Halal

Nah untuk bawang goreng dengan tepung, biasanya yang digunakan adalah tepung beras atau bisa juga tepung maizena. Tepung ini ditaburkan setelah kamu menaburkan garam. Aduk-aduk bawang agar tepung tercampur merata. Selanjutnya digoreng seperti langkah di atas.

Holaa bawang goreng renyah siap dinikmati 🙂

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Tips Lainnya